Gambar Sampul IPA · Bab 3 Tubuh Tumbuhan, Bagian, dan Fungsinya
IPA · Bab 3 Tubuh Tumbuhan, Bagian, dan Fungsinya
HewiMurdaningsihTriatmanto

22/08/2021 12:00:02

SD 4 KTSP

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

Bab 3

Tubuh Tumbuhan, Bagian, dan Fungsinya

23

Peta

Konsep

Tubuh Tumbuhan, Bagian,

dan Fungsinya

BabBab

BabBab

Bab

33

33

3

terdiri atas

Tubuh Tumbuhan

Akar

Batang

Daun

Bunga dan Biji

Penyerapan dan

Penegak

Transport dan

Penegak

Fotosintesis

Reproduksi

fungsi

fungsi

fungsi

fungsi

Seperti halnya tubuh manusia, tubuh tumbuhan juga

terdiri atas beberapa bagian. Tumbuhan mempunyai

bagian-bagian seperti akar, batang, daun, dan bunga.

Masing-masing bagian ini mempunyai fungsi atau

kegunaan tertentu untuk kelangsungan hidup tumbuhan

tersebut. Tahukah kalian apa kegunaan masing-masing

bagian tubuh tumbuhan tersebut?

Dengan mempelajari bab ini diharapkan kalian dapat

memahami struktur akar, batang, daun, dan bunga beserta

fungsinya masing-masing.

24

Ilmu Pengetahuan Alam 4

Tumbuhan mempunyai bagian-bagian seperti akar,

batang, daun, dan bunga. Masing-masing bagian ini

mempunyai fungsi atau kegunaan tertentu untuk

kelangsungan hidup tumbuhan tersebut. Mari kita pelajari

satu per satu bagian tumbuhan!

A. Akar

Perhatikan dengan saksama akar

tumbuhan pacar air yang kalian cabut! Bila

perlu bisa meminjam kaca pembesar (lup)

pada guru. Adakah ciri khusus dari akar?

Akar merupakan bagian tumbuhan

yang biasanya terpendam di dalam tanah.

Bentuk akar pada dasarnya ada dua

macam. Ada tumbuhan yang akarnya

berbentuk serabut-serabut kecil dengan

ukuran hampir sama yang disebut

akar

serabut

, ada pula tumbuhan yang akarnya

terdiri atas satu bagian pokok yang lebih

besar dan bagian yang lebih kecil sebagai

percabangannya. Akar jenis kedua ini

disebut

akar tunggang

. Baik akar tunggang

maupun akar serabut pada permukaannya

ditutupi bulu halus disebut

rambut akar

.

Gambar 3.1

Tumbuhan dengan

akar serabut

Sumber:

Biology Life on Earth

Gambar 3.2

Tumbuhan dengan

akar tunggang

Untuk apakah fungsi akar? Bagaimanakah bila

tumbuhan tidak memiliki akar? Fungsi akar adalah untuk

menyerap makanan, yaitu air dan mineral dari dalam tanah.

Selain itu akar juga berfungsi untuk memperkokoh tegaknya

tumbuhan. Pada tumbuhan bengkoang dan wortel, akar

berguna pula untuk menyimpan cadangan makanan.

Bab 3

Tubuh Tumbuhan, Bagian, dan Fungsinya

25

Tumbuhan Cemara dan Kersen

Menggunakan Akar untuk Berkembang Biak

Tumbuhan cemara dan kersen memiliki akar

yang mampu bertunas. Tunas tersebut bila sudah

agak besar bisa dipotong dan dipindahkan di tempat

yang baru. Oleh karena itu, akar dua tumbuhan ini

tidak hanya untuk menyerap air dan mineral dari

dalam tanah serta memperkokoh tegaknya

tumbuhan, melainkan juga untuk alat berkembang

biak. Bisakah kalian memberi contoh tumbuhan lain

yang akarnya juga dapat untuk berkembang biak?

B. Batang

Di manakah terdapatnya batang?

Batang tumbuhan mudah diamati karena

terletak di permukaan tanah. Batang

tumbuhan ada yang berair seperti pada

tumbuhan pacar air dan pohon pisang

(Gambar 3.4), ada pula yang berkayu

seperti pada tumbuhan mangga (Gambar

3.5). Batang tumbuhan yang memiliki ruas-

ruas yang tampak jelas, misalnya bambu

(Gambar 3.6), tebu, dan sebagainya.

Sumber:

Ensiklopedia Geografi

Gambar 3.3

Pohon cemara

Sumber:

Dok. Penerbit

Gambar 3.4

Batang

tumbuhan berair

Info

MEDIAMEDIA

MEDIAMEDIA

MEDIA

Batang berfungsi sebagai organ pengangkutan.

Bahan yang diangkut adalah bahan makanan dan air.

Bahan makanan diambil oleh akar dan diangkut ke daun

oleh batang. Bahan makanan yang sudah dimasak oleh

daun, diangkut oleh batang ke seluruh tubuh tumbuhan.

Selain itu, batang juga berguna untuk menegakkan tubuh.

26

Ilmu Pengetahuan Alam 4

Sumber:

andika-lives-here.blogspot.com

Sumber:

Dok. Penerbit

Gambar 3.5

Batang

Gambar 3.6

Batang tumbuhan

tumbuhan yang berkayu

yang ruasnya jelas

Batang Bisa Menyimpan Cadangan Makanan

dan Membantu Pernapasan

Pada tumbuhan tebu dan

sagu, batangnya ternyata juga

berguna untuk menyimpan

cadangan makanan. Cadangan

makanan ini tidak hanya berguna

untuk tumbuhan itu sendiri

melainkan juga berguna bagi

manusia. Manusia akan

mengambil cadangan makanan

pada batang tebu untuk dibuat

gula. Sedangkan cadangan

makanan pada batang sagu akan digunakan untuk membuat tepung

sagu.

Pada tanaman kangkung, genjer

, dan teratai memiliki batang

yang berongga-rongga. Batang berongga tersebut ternyata berguna

untuk menyimpan persediaan udara pernapasan bagi tumbuhan

tersebut.

Sumber:

Ilmu Pengetahuan

Populer

Gambar 3.7

Tanaman teratai

Info

MEDIAMEDIA

MEDIAMEDIA

MEDIA

Bab 3

Tubuh Tumbuhan, Bagian, dan Fungsinya

27

C. Daun

Bagaimanakah ciri-ciri daun? Pada umumnya daun

memiliki warna dasar yang sama, yaitu hijau. Warna hijau

ini disebabkan karena adanya

klorofil

atau zat hijau daun.

Selain warna, ciri khas daun terletak pada bentuknya. Pada

umumnya daun memiliki bentuk berupa lembaran yang

melekat pada batang atau ranting.

Bentuk susunan tulang daun bermacam-macam, yaitu:

1. Menyirip, misalnya pada daun jambu dan mangga.

2. Melengkung, misalnya pada daun sirih.

3. Menjari, misalnya pada daun singkong dan pepaya.

4. Sejajar, misalnya pada daun padi dan jagung.

Daun tumbuhan memiliki fungsi utama dalam proses

memasak makanan dengan dibantu oleh sinar matahari.

Proses ini disebut

fotosintesis

.

Bunga merupakan bagian tubuh tumbuhan yang paling

menarik. Bunga menjadi sangat menarik karena warnanya

yang indah ataupun karena baunya. Bunga merupakan hasil

bentukan dari bakal daun dan batang sehingga bentuk

bunga juga berupa lembaran-lembaran.

Sumber:

Biology Life on Earth

Gambar 3.8

Bagian-bagian dari bunga

D. Bunga

Putik

Benang sari

Bakal buah

Bakal biji

Mahkota

Kelopak

Tangkai bunga

28

Ilmu Pengetahuan Alam 4

TT

TT

T

ugug

ugug

ug

asas

asas

as

Ayo kerjakan dalam buku tugas kalian!

Isilah titik-titik dalam skema bagian-bagian bunga di bawah ini,

sehingga menjadi peta konsep yang utuh!

RR

RR

R

angkuman

1. Bentuk akar pada dasarnya ada dua macam, yaitu akar serabut

dan akar tunggang.

2. Fungsi akar, yaitu menyerap air dan mineral dari dalam tanah,

memperkokoh tegaknya tumbuhan, dan ada yang berguna untuk

menyimpan cadangan makanan.

3. Batang tumbuhan ada 3 jenis, yaitu batang basah, batang rumput,

dan batang berkayu.

Skema Bagian-bagian Bunga

...........................

Alat perkembangbiakan

...........................

Bunga

Kelopak

......................................

...........................

Fungsi utama bunga adalah sebagai alat

perkembangbiakan. Sebagai alat perkembangbiakan

bunga dilengkapi dengan adanya putik dan benang sari.

Putik sebagai alat kelamin betina, sedangkan benang sari

sebagai alat kelamin jantan. Sebuah bunga selain memiliki

alat perkembangbiakan juga dilengkapi dengan perhiasan

berupa mahkota dan kelopak (Gambar 3.8). Dalam proses

perkembangbiakan, bunga akhirnya akan berkembang

menjadi buah.

Bab 3

Tubuh Tumbuhan, Bagian, dan Fungsinya

29

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf

a, b, c,

atau

d

yang kalian

anggap paling tepat!

1. Bagian tumbuhan yang berfungsi memasak makanan adalah . . . .

a.

bunga

c.

daun

b. batang

d. akar

2. Tumbuhan yang akarnya dapat digunakan untuk alat perkembang-

biakan, misalnya . . . .

a. ketela pohon

c.

cemara

b. bengkoang

d. pisang

3. Bagian bunga yang berfungsi sebagai perhiasan bunga adalah . . . .

a. benang sari dan putik

b. kelopak dan mahkota bunga

c.

tangkai bunga dan kelopak

d. mahkota dan benang sari

Ayo kerjakan di buku latihan!

LL

LL

L

aa

aa

a

tihan

tihan

tihan

tihan

tihan

RR

RR

R

efleksi

DD

DD

D

iri

1. Bagian materi manakah yang telah kamu kuasai secara mantap?

2. Bagian materi mana yang belum kamu kuasai?

3. Mengapa kamu belum menguasai secara mantap?

4. Perlukah ditambah materi lain untuk memantapkan?

4. Fungsi batang, yaitu mengangkut bahan makanan dan air serta

menegakkan tubuh tumbuhan.

5. Daun merupakan tempat pembuatan makanan (fotosintesis).

6. Bagian-bagian bunga, yaitu tangkai bunga, kelopak bunga,

mahkota bunga, benang sari, dan putik.

7. Fungsi utama bunga adalah sebagai alat perkembangbiakan.

30

Ilmu Pengetahuan Alam 4

4. Berikut ini contoh tumbuhan yang memiliki akar serabut,

kecuali

. . . .

a. bambu

c.

kelapa

b. jagung

d.

kacang tanah

5. Organ tumbuhan yang berfungsi untuk fotosintesis terutama adalah

. . . .

a. akar

c.

daun

b. batang

d.

bunga

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jelas

dan benar!

1. Bisakah daun tumbuhan yang sudah tua dan berwarna cokelat

memasak makanan dengan cara fotosintesis?

2.

Apakah bagian tumbuhan yang bisa memasak makanan dengan

proses fotosintesis hanya pada daun?

3. Di manakah tanaman ketela pohon menyimpan cadangan

makanannya?

4. Apakah semua tumbuhan selalu berkembang biak menggunakan

bunga?

5. Apakah yang dimaksud dengan bunga jantan? Berilah contohnya!

PP

PP

P

royek

1. Amatilah lingkungan sekitar kalian!

2. Catatlah nama tumbuhan yang terdapat di lingkungan kalian

tentang nama, manfaat, dan bagian yang diambilnya!

3. Buatlah laporannya!

4. Kerjakan secara berkelompok!